Ridho Said A Laurence kembali menorehkan hasil dengan menyabet Juara 2 pada bidang Artikel pada kompetisi Industrial Online Competition (IOC) 2020 yang diselenggarakan oleh IISE (Institute of Industrial and System Engineers) Universitas Binus, Jakarta. IOC Binus 2020 ini mengangkat tema “Making Indonesia 4.0 : Maritime Sector” yang dimana tema tersebut mengacu pada bidang dari keilmuan Teknik Industri.
Artikel dengan Judul: Sistem Logistik 4.0 dalam Rantai Pasok Komoditi Rumput Laut Berbasis Aplikasi RFID (Smart Logistic) untuk Make Indonesia 4.0 sukses membawanya lolos dalam babak penyisihan dan mengalahkan para peserta lain yang berasal dari beberapa Perguruan Tinggi di Indonesia serta masuk pada babak Final 3 besar.
Penentuan juara dilakukan melalui pemilihan 3 besar finalis dengan melakukan presentasi video infografis yang dinilai oleh guru besar dan dosen pada bidang Logistik dan Supply Chain Universitas Binus . Juara 1 di raih oleh Universitas Binus , Juara 2 Universitas Katolik Darma Cendika dan Juara 3 Universitas Katholik Indonesia Atmajaya. Semoga melalui prestasi ini boleh menginspirasi mahasiswa/I Fakultas Teknik UKDC, Khususnya prodi Teknik Industri