Pelatihan Internal Ergonomi – NIOSH Lifting Index, RULA & REBA

Untuk kedua kalinya, Laboratorium Engineering Management Jurusan TI Ubaya menyelenggarakan pelatihan internal di bidang Ergonomi dengan topik NIOSH Lifting Index, RULA dan REBA. Acara ini dilaksanakan pada Sabtu (13 Desember 2014) dan dihadiri oleh 20 orang mahasiswa dan dibawakan oleh Bpk. Markus Hartono, S.T., M.Sc., Ph.D., CHFP dan Ibu Linda Herawati, S.T., M.T. Pemilihan topik pelatihan ini didasarkan pada pentingnya evaluasi dan rancangan perbaikan posisi/postur tubuh manusia atas beban kerja khususnya pembebanan statis selama aktivitas fisik secara reguler. Dengan kata lain, pembekalan yang diberikan menitikberatkan pada pengurangan musculoskeletal disorder (MSD) dan back injuries.

Sejalan dengan acara pelatihan internal lainnya di Jurusan TI Ubaya, acara ini diharapkan mampu memberikan pengetahuan praktis kepada mahasiswa di bidang tertentu (dalam hal ini adalah Ergonomi) sehingga para peserta didik ini lebih siap dalam memecahkan berbagai problem yang ada di sekitar kita. Vivat Academia!